Manfaat dan Cara Menanam Buah Manggis! Dari Bibit Hingga Panen
Manggis (Garcinia mangostana L) manggis masuk kedalam sejenis pohon abadi dan dikenal dengan Queen of fruits, Merupakan tanaman yang berasal dari Indonesia dan Malaysia. Penyebaran Queen of fruits ini sudah sampai ke India, Sri Langka, Madagaskar, Honduras, Australia dan Brazil.
Tanaman manggis tumbuh dengan optimal pada dataran rendah sampai 1000 mdpl, Dengan suhu udara 20-35 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban udara sekitar 80%. Curah hujan 1000-3600 mm/tahun dan tingkat keasaman tanah sekitar 5,5-6,5 pH. Tanaman Manggis merupakan tanaman serbaguna karena selain buahnya untuk dikonsumsi, Kulit manggis juga penuh beragam manfaat yang sangat baik untuk tubuh.
Berikut merupakan kandungan yang terdapat pada buah ini:
1. Sumber Antioksidan
Manggis merupakan salah satu buah sumber antioksidan yang dapat menetralisir efek merusak dari tubuh akibat radikal bebas. manggis juga mengandung vitamin C, folat dan senyawa xanthones yang memiliki sifat antioksidan kuat.
Manggis merupakan salah satu buah sumber antioksidan yang dapat menetralisir efek merusak dari tubuh akibat radikal bebas. manggis juga mengandung vitamin C, folat dan senyawa xanthones yang memiliki sifat antioksidan kuat.
2. Memiliki Sifat Antiinflamasi
Senyawa xanthone yang ada pada buah manggis dapat berperan dalam mengurangi peradangan, memiliki efek antiinflamasi dan dapat meminimalisir risiko terkena penyakit penyakit jantung, kanker dan diabetes.
Senyawa xanthone yang ada pada buah manggis dapat berperan dalam mengurangi peradangan, memiliki efek antiinflamasi dan dapat meminimalisir risiko terkena penyakit penyakit jantung, kanker dan diabetes.
3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Serat dan vitamin C yang terdapat dalam manggis dapat memperkebal sistem kekebalan tubuh yang sehat. Serat dalam buah manggis mendukung bakteri sehat dalam usus yang berperan terhadap imunitas kekebalan tubuh dan vitamin C dibutuhkan sebagai sel imun dan memiliki sifat antioksidan yang sangat baik untuk tubuh.
Serat dan vitamin C yang terdapat dalam manggis dapat memperkebal sistem kekebalan tubuh yang sehat. Serat dalam buah manggis mendukung bakteri sehat dalam usus yang berperan terhadap imunitas kekebalan tubuh dan vitamin C dibutuhkan sebagai sel imun dan memiliki sifat antioksidan yang sangat baik untuk tubuh.
4. Membantu Menjaga Kulit Sehat
Kerusakan kulit adalah kejadian umum di seluruh dunia yang disebabkan paparan sinar matahari menjadi kontributor utama kanker kulit dan tanda-tanda penuaan.
Kerusakan kulit adalah kejadian umum di seluruh dunia yang disebabkan paparan sinar matahari menjadi kontributor utama kanker kulit dan tanda-tanda penuaan.
5. Mendukung Kesehatan Pencernaan Karena kandungan serat yang tinggi dalam manggis, buah dengan julukan Queen of fruits ini baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan meningkatkan keteraturan usus.
Manggis merupakan tanaman dengan peluang besar untuk dibudidaya karena manggis merupakan tanaman buah yang diekspor ke luar negeri, Namun untuk dapat diekspor tanaman ini harus memenuhi standar mutu. Berikut beberapa ketentuan ekspor buah:
- Warna kulit buah seragam
- Kelopak masih hijau dan segar
- Buah manggis memiliki kulit tidak rusak dan bersih, bebas hama dan penyakit
- Kulit buah dan tangkai harus bersih tidak bergetah kuning
- Daging buah harus memiliki warna putih bersih dan tidak kekuning-kuningan
- Kelopak masih hijau dan segar
- Buah manggis memiliki kulit tidak rusak dan bersih, bebas hama dan penyakit
- Kulit buah dan tangkai harus bersih tidak bergetah kuning
- Daging buah harus memiliki warna putih bersih dan tidak kekuning-kuningan
Untuk memenuhi standar mutu buah diperlukan pengelolaan secara baik dan optimal serta penerapan teknologi budidaya yang tepat.
Baca Juga:
Mengenal Markisa, dari Cara Tanam Hingga Manfaatnya Bagi Kesehatan
Budidaya Gandum di Indonesia! Simak Cara Menanam Hingga Panen
Cara Menanam Jagung Yang Benar! Hingga Hasil Panen Melimpah
Mengenal Markisa, dari Cara Tanam Hingga Manfaatnya Bagi Kesehatan
Budidaya Gandum di Indonesia! Simak Cara Menanam Hingga Panen
Cara Menanam Jagung Yang Benar! Hingga Hasil Panen Melimpah
Perbanyakan Manggis
Tanaman manggis dapat diperbanyak dengan dua proses yang dapat diterapkan yaitu biji dan sambungan. Perbanyakan dengan proses biji memiliki kelebihan produksi tinggi namun pohon relatif tinggi, biaya panen tinggi dan pemeliharaan lebih sulit serta mahal.
Sedangkan perbanyakan dengan sambungan tanaman memiliki kelebihan cepat berbuah, pemeliharaan dan pemanenan lebih mudah namun sambungan tumbuh cenderung miring dan produksi rendah namun dapat diatasi dengan penanaman sedikit rapat
Sedangkan perbanyakan dengan sambungan tanaman memiliki kelebihan cepat berbuah, pemeliharaan dan pemanenan lebih mudah namun sambungan tumbuh cenderung miring dan produksi rendah namun dapat diatasi dengan penanaman sedikit rapat
Penanaman
Bibit yang sudah dapat dipindahkan ke lahan tanam adalah bibit yang sudah memiliki satu pasang cabang dan berumur 2-3 tahun dengan tinggi 40-50 cm. Jarak tanam yang digunakan untuk bibit asal sambungan adalah 5x5 dengan ukuran lubang tanam 60x60x60 cm untuk tanah yang subur akan unsur hara dan 1x1x1 m untuk tanah miskin hara. Pemberian pupuk dalam lubang tanam dapat diberikan dengan komposisi pupuk kandang atau kompos, tanah 1:1 dan 800 gr phospor dan kapur sebanyak 1/3 volume lubang tanam. Selama fase awal pertumbuhannya tanaman manggis membutuhkan naungan pohon lain atau paranet selama kurang lebih 2 tahun agar dapat tumbuh dengan baik dan maksimal.
Pemeliharaan
Pemeliharan pada tanaman manggis memiliki beberapa proses meliputi pemupukan, pengairan, pemangkasan dan pengendalian hama penyakit. Pemupukan dapat diberikan NPK Mg dengan dosisi pemupukan/pohon/tahun.
- Umur 1 tahun 0,5 kg
- Umur 2 tahun 1 kg
- Umur 3 tahun 1,5 kg
- Umur 4 tahun 2 kg
- Umur 5 tahun 2,5 kg
- Umur 6 tahun 3 kg
- Umur 7 tahun 4 kg
- Umur 8 tahun 5 kg
- Lebih dari 8 tahun 6 kg/pohon/tahun
- Umur 2 tahun 1 kg
- Umur 3 tahun 1,5 kg
- Umur 4 tahun 2 kg
- Umur 5 tahun 2,5 kg
- Umur 6 tahun 3 kg
- Umur 7 tahun 4 kg
- Umur 8 tahun 5 kg
- Lebih dari 8 tahun 6 kg/pohon/tahun
Pupuk dapat diberikan dengan menaburkan pupuk disekeliling tajuk tanaman sedalam 30 cm sebanyak tiga kali pada saat sebelum berbunga, saat pembentukan buah dan setelah panen.
Pengairan tanaman manggis dilakukan pada awal pertumbuhan, pembungaan dan pembuahan proses ini dapat dilakukan dengan penyemprotan ketanaman atau dengan pembuatan irigasi tetes. Penggunaan plastik mulsa dianjurkan untuk mengurangi penguapan air dan menjaga kelembaban lahan tanaman manggis.
Pemangkasan dilakukan saat tanaman sedang tidak berbunga atau segera setelah panen berakhir dengan membuang cabang mati atau cabang yang tidak produktif, yang menyentuh tanah, dan cabang-cabang yang tumbuh tegak.
Pada saat memasuki fase berbuah tanaman manggis sering mengalami kerusakan yang ditandai dengan buah pecah, berwarna bening dan getah kuning pada buah. Faktor tersebut dapat disebabkan oleh curah hujan dan tanaman kekurangan unsur Ca. Untuk pengendalian getah kuning dilakukan dengan menjaga kelembaban tanah selama periode berbunga sampai panen dengan pengairan yang teratur dan membuat
saluran drainase pada lahan yang tergenang.
Hama burik adalah hama yang kerap menyerang tanaman manggis mulai dari fase kuncup bunga sampai ke buah dan berpengaruh menurunkan kualitas buah. Pada kelembaban dan suhu yang tinggi tingkat serangan hama burik pada tanaman manggis juga akan semakin tinggi. Hama burik dapat diatasi dengan cara sanitasi kebun dengan mengurangi kerapatan tajuk, pembalikan tanah tajuk, pengasapan dibawah tajuk, penggunaan mulsa jerami, dan penggunaan perangkap yellow sticky trap.
Panen
Panen buah manggis untuk diekspor ditandai dengan ciri-ciri buah sudah berwarna kuning dan mulai muncul bercak merah sampai warna buah merah muda sedangkan untuk pasar lokal buah manggis dapat dipanen saat buah berubah warna jingga sampai berwarna ungu tua. Panen bisa dilakukan secara manual atau menggunakan alat panen untuk tetep menjaga kualitas buah manggis.
Sekian pembahasan tentang cara budidaya tanaman manggis semoga informasi diatas dapat bermanfaat dan bisa membantu kalian untuk budidaya manggis dan jangan lupa share artikel ini agar semua orang dapat melihat informasi budidaya manggis. Terima Kasih
0 Response to "Manfaat dan Cara Menanam Buah Manggis! Dari Bibit Hingga Panen "
Posting Komentar